
Sebagai seorang pegawai kantor, mungkin berbagai rencana yang berhubungan dengan finansial sudah Anda susun dari dulu. Mungkin gaji dua digit akan digunakan untuk membeli mobil, motor, gadget terbaru, rumah, tabungan pernikahan dan yang lainnya. Atau, apakah Anda mulai bersiap untuk resign dari pekerjaan?
Agar tidak salah dalam mengambil langkah, tak ada salahnya Anda menonton berbagai film perkantoran di bawah ini terlebih dahulu.
The Truman Show
The Truman Show merupakan film yang memiliki bumbu komedi di dalamnya. Seperti yang kita ketahui Jim Carey sepertinya tak pernah ada kesulitan saat dituntut memainkan sebuah karakter komedi. Sudah membayangkan? Bagaimana jika hal tersebut juga dibawa dalam dunia pekerjaan? The Truman Show Jim Carrey memerankan Truman Bubank, ia merupakan pekerja kantoran biasa tetapi, di waktu tertentu, ia merasa gundah dengan pekerjaan yang ia lakoni.
Ia kemudian berencana untuk keluar dari pekerjaannya, sayangnya seluruh direksi dan management tempatnya bekerja berusaha meyakinkannya untuk tak keluar dari pekerjaan. Bahkan manajemennya memberi tahu bila ia keluar dari pekerjaannya sekarang, itu merupakan hal yang keliru. Bukan hanya manajemennya, rekannya pun juga demikian. Lantas, apa pilihan yang ia ambil?
The Secret Life of Walter Mitty
Walter Mitty harus menerima kenyataan jika ia diberhentikan dari pekerjaan secara halus. Pekerjaanya hanyalah bagian arsip foto yang diambil dengan menggunakan kamera analog, di zaman sekarang, siapa yang membutuhkan kamera analog. Pengusiran yang dilakukan memang dilakukan secara halus, ia pun berusaha dengan keras untuk mencari hal baru untuk membuktikan jika ia tak pantas di hentikan. The Secret Life of Walter Mitty menjadi salah satu film yang akan menghibur Anda saat waktu luang.
Office Space
Film ini menceritakan Peter yang jenuh di tempat kerja. Hal ini bukan semata-mata karena gaji, namun karena perilaku yang dilakukan oleh atasannya. Lantas, apakah dirinya akhirnya resign karena ulah dari bos tersebut?
Setelah melihat berbagai film di atas, Anda akan melihat berbagai macam sudut pandang yang muncul. Selain informasi di atas, klik disini untuk informasi lain.
0 komentar:
Posting Komentar